PATRAINDONESIA.COM (Sidoarjo)- Unit Reaksi Cepat (URC) Sidoarjo hari Sabtu, (18/09/2021) pukul 15.00 WIB mengadakan silahturahmi dan konsolidasi kembali setelah lama vakum karena pademi Covid-19.
“Alhamdulillah kita dapat melakukan kopdar pertama di saat pademi yang sudah longgar ini. Mudah-mudahan di kopdar kali ini bisa mempersolid dan menjaga kekompakan di URC Sidoarjo ini” kata Badar ketua baru URC Sidoarjo.
Banyak agenda yang dibahas dalam kopdar perdana URC Sidoarjo. Mulai dari konsolidasi antar anggota, penanganan laka, serta sertifikasi pelatihan pertolongan pertama pada kecelakaan (P3K).
Acara kopdar ini dihadiri seluruh jajaran pengurus, pembina dan anggota URC Sidoarjo.
Suparno selaku pembina menyampaikan bahwa kita akan segera berkoordinasi dengan Satgas Gojek terkait pelatihan P3K. Agar dalam penanganan laka di lapangan bisa lebih baik lagi.
“Kita lebih mempersolid lagi antar anggota agar di beberapa wilayah yang rawan laka seperti wilayah Krian, Gedangan, Sedati dan Porong tidak merasa sendirian saat melakukan pertolongan,” kata Suparno kembali.
Tidak dipungkiri bahwa kehadiran relawan URC sangat dibutuhkan. Hal itu sangat membantu di tengah kesulitan saat kita bekerja di jalanan sebagai ojol. Baik trouble motor hingga pertolongan saat terjadi kecelakaan.
Apresiasi tinggi kita sematkan pada relawan URC Sidoarjo yang ikhlas dan penuh tanggung jawab. Tanpa pamrih membantu rekan-rekan sesama ojol yang menghadapi kendala di jalan. (Teguh M/Red/PI)
Mudah2 kita semakin kompak..semakin bersinergi untuk daerah yg pinggiran sda butuh orang2 yg handal seperti rekan kita mas hadi.