PATRAINDONESIA.COM (Lawang – Malang) – Usaha untuk mengais rezeki mencari pundi – pundi rupiah, tiap insan berbeda – beda.
Mulai dari berdagang, marketing, ojek online dan lain – lain.
Beda dengan Lia (40), Siyono (49). Mencoba mengais rejeki di depan gereja Pelangi Kasih, Jalan. Argopuro, Lawang, Kecamatan Lawang, Malang, Jawa Timur.
Karena desakan ekonomi serta imbas dari covid-19, selama 2 tahun berjualan di atas trotoar bahu jalan, yang awalnya membuka usaha di depan SD NEGERI Lawang 5.
Nama Warung 3 Putra. mulai buka pukul 16.00 WIB dan tutup pukul 21.00 WIB.
Dibantu Siyono, Lia mampu mempertahankan ekonomi keluarganya. Bahkan menyekolahkan 2 putranya yang duduk di bangku sekolah dasar (SD).
Menu yang disajikan cukup sederhana. Antara lain nasi pecel Rp7.000,00 tahu gejrot Rp5.000.00, kopi serta aneka minuman Rp. 3000.00.
Sehari biasanya mendapatkan hasil Rp100 ribu sampai Rp. 200 ribu. Mulai buka pukul 16.00 WIB dan tutup pukul 21.00 WIB
“Alhamdulillah rejeki yang saya dapat di tiap harinya. Yang penting kita mau berusaha dan bersyukur,” ucap Lia pada patraindonesia.com, Jum’at (22/10/2021).
“Masakannya enak, pelayanannya ramah. Saya mesti makan nasi pecel di sini. Bahkan sekedar minum kopi,” ungkap Rizky.
(Andi/red/PI)