PATRAINDONESIA.COM (BSD City) – Ketua Umum Indonesian Gastronomy Community (Komunitas Gastronomi Indonesia) berkunjung ke Poetra Nusantara Law Office di Kawasan BSD City, Tangerang Selatan, Kamis pagi (18/01/2024).
Kehadiran Ketua Umum IGC Ria Musiawan yang didampingi Bendahara Umum Erijanto Djojosudarmo diterima oleh Executive Director Poetra Nusantara Law Office Willy Lesmana Putra.
Demikian release yang diterima media ini dari kantor hukum Poetra Nusantara tersebut.
Pertemuan kedua pihak tersebut untuk membahas rencana kerjasama di bidang pelayanan hukum bagi anggota komunitas IGC terutama yang bergerak di bidang UMKM, terutama usaha kecil.
Perlu diketahui, IGC merupakan komunitas gastronomi yang memusatkan perhatian pada pangan/makanan. Di mana anggota IGC banyak yang bergerak/berusaha di bidang pangan. Seperti produksi bahan pangan, suplai bahan pangan, bahkan banyak yang bergerak di bisnis makanan seperti restauran, rumah makan, kafe dan aneka usaha kulineran.
IGC bermaksud menjalin kerjasama dengan Poetra Nusantara Law Office dalam memberikan pendampingan dan perlindungan hukum terhadap UMKM. Misalnya mencakup konsultasi dan perlindungan hukum seperti legalitas badan usaha yang mencakup pengurusan perizinan, perpajakan, mediasi-jika terjadi perselisihan/sengketa, dan sebagainya. ”IGC akan mendata UMKM yang ada di dalam lingkungan IGC sendiri. Kemudian disinergikan dengan Poetra Nusantara Law Office untuk mendapat perlindungan hukum, termasuk di dalamnya memfasilitasi mereka untuk mendapatkan sertifikasi halal,” kata Ria Musiawan.
Selanjutnya, masih menurut Ria, ”IGC akan membentuk kantor atau pos pengaduan atau konsultasi di bidang hukum, baik secara offline maupun online.”
Dalam kesempatan tersebut hadir pula Rosita YS Wibawa dari Yayasan Kinarya Anak Bangsa, yaitu sebuah lembaga yang bergerak di bidang pendampingan atau pemberdayaan terhadap petani.
Rosita menjelaskan, pihaknya memiliki program pemberdayaan petani, misalnya untuk budidaya pisang kepok, yang bakal disuplai ke Shamiya, yaitu sebuah badan usaha yang memproduksi pisang goreng beku yang berpusat di Bandar Lampung. ”Dalam rangka budidaya pisang kepok, Kinarya akan menggandeng IGC, Poetra Nusantara Law Office dan Shamiya,” kata Rosita, yang selalu tampil apik dengan kain kebaya itu. ”Selain mendapatkan off-taker/pembeli, para petani juga mendapat pendampingan dan perlindungan hukum,” lanjut Rosita.
Willy Lesmana Putra dalam kesempatan tersebut menjelaskan, saat ini Poetra Nusantara Law Office memang aktif memberikan pendampingan dan perlindungan hukum kepada para pelaku usaha UMKM, terutama untuk pelaku usaha mikro dan kecil.
”Kami dari Poetra Nusantara Law Office sangat berterimakasih mendapat kepercayaan untuk memberikan pendampingan dan perlindungan hukum bagi pelaku usaha UMKM, utamanya pelaku usaha mikro dan kecil,” kata Willy.
Untuk mengikat komitmen semua pihak agar sinergi ini bisa terwujud, ”Maka nanti akan kita tandatangani MoU antara Poetra Nusantara Law Office dengan IGC, Kinarya Anak Bangsa dan Shamiya,” tegas Willy.
Tampaknya rapat tersebut sangat istimewa bagi IGC maupun Yayasan Kinarya. Karena secara kebetulan hadir di situ Mario Teguh, motivator ulung bagi pelaku usaha UMKM. Sebagai motivator, Mario Teguh memiliki 19,5 juta pengikut pada akun Facebook-nya. Dengan lembaga barunya yang bernama Platform UMKM Indonesia (PUI) Mario Teguh mendedikasikan dirinya sebagai pendamping dan motivator bagi pelaku usaha UMKM.
(*/Red/)