oleh

Kapal Ikan dari Muara Baru Jakarta Tenggelam di Perairan Kalteng, 7 Orang Hilang

-Tak Berkategori-56 Dilihat

PATRAINDONESIA.COM (Pangkalan Bun) — Sebuah Kapal Motor Ayu III milik nelayan dengan penumpang 13 orang yang berangkat dari Muara Baru, Jakarta untuk mencari ikan di sekitar Laut Jawa terbalik.

Tim Basarnas, PMI dan instansi lain dari Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah, Rabu siang kemarin (18/8/2021) mulai melakukan pencarian. Hingga siang ini, nelayan yang hilang belum ditemukan.

Kepada media, Koordinator Tata Usaha KSOP Kumai Timbul Sinurat mengatakan, kapal diduga terkena gelombang tinggi dan terbalik. Pihak KSOP Kumai Pelabuhan Panglima Utar mendapat informasi dari Jakarta untuk diminta bantuan pencarian korban yang belum ditemukan. Tim gabungan langsung menuju koordinat yang dikabarkan.

“Menurut informasi awal akibat kejadian itu lima nelayan selamat, satu orang meninggal dunia sudah dibawa menuju Jakarta dengan menggunakan kapal ikan lainnya yang melintas dan menolong. Sedangkan sisanya dan tujuh orang nelayan masih dalam pencarian,” kata Timbul Sinurat. (*/red/PI)

Loading