oleh

Babe Saiful : ‘Saya Ingin Berbuat Baik disisa Hidup Saya’

PATRAINDONESIA.COM| (Jakarta). Kisah inspirative seorang driver ojek online (Ojol) yang aktif menjadi relawan serta ikut turun langsung disetiap wilayah bencana yang terjadi di Indonesia.

Saiful Rahman atau yang lebih akrab dipanggil Babe Saiful.Pria berdarah Betawi itu sebelum menjadi relawan dulunya adalah seorang yang memiliki catatan hitam, seringnya keluar masuk penjara menjadi catatan hitam didunia kepolisian.

“Foto saya sampai dipajang dikepolisian karena seringnya aktivitas kriminal yang saya lakukan” ujar Saiful.
Kehidupan masa lalunya yang kelam membuatnya berfikir ulang untuk kembali lagi didunia itu.

Pada tahun 2016 ia memutuskan untuk menjadi seorang driver ojol, “awal menjadi ojol karena saya salut dengan solidaritas mereka yang kompak” ujarnya.

Saiful Rahman sengaja menjadi Ojol karena ingin merubah nasib dari kehidupan yang sebelumnya.
Seiring perjalanan waktu menjadi ojol ia tertarik dengan komunitas-komunitas ojol, pertama komunitas yang ia singgahi adalah komunitas Angkasa, lalu beberapa komunitas-komunitas ojol lainnya.

“Ada pengalaman yang tidak bisa dilupakan, saya pernah mendapatkan order mengantar penumpang dari Kemayoran sampai Cilacap, Jawa Tengah.
Selama perjalanan posisi saya dipantau oleh temen-teman komunitas Ojol yang ada berbagai wilayah, setelah itu saya diajak bergabung dikomunitas Lintas Koordinasi Nusantara (LKN)”, imbuhnya

Awal Saiful Rahman terlibat menjadi relawan ketika bencana Tsunami di Banten, bersama rekan-rekan ojol komunitas LKN, mulai sejak itu Saiful Rahman aktif menjadi relawan diberbagai kegiatan kemanusiaan lainnya bahkan sampai merogoh koceknya sendiri.

Ia baru saja pulang dari Pulau Sabu, Nusa Tenggara Timur (NTT) wilayah itu termasuk daerah terisolasi akibat bencana badai Seroja.

Saiful Rahman selain sebagai driver ojol juga sebagai Ketua Umum LKN mengatakan “Saya tidak pernah berbuat baik selama hidup saya, ini saatnya saya habiskan sisa hidup saya untuk sebuah kebaikan”, katanya.(IV/RED/PI)

Loading

Komentar

4 komentar

  1. Mantul sosok bapak yg Arif dan bijak sekaligus berjiwa sosial yg tinggi sy sangat salut dengan babeh Saeful yg tak kenal lelah dalam membantu sesama,semoga sehat selalu beh.

  2. Ga salah LKN Memilih babeh ga ad yg bisa gantiin babeh Saeful buat jd ketum LKN buat saat ini,kami seluruh jajaran pengurus korwil & korda akan terus berjuang di misi kemanusiaan dlm bentuk appun

  3. Babe ( babe saiful ) memang sosok pengayom.beliau bs menyesuaikan diri dimanapun beliau berada.dan sikap itu jarang di miliki kebanyakan driver. BRAVO OJOL

Komentar ditutup.