oleh

Driver Grab Yang Tertimpa Pohon Itu Akhirnya Tak Tertolong..

PATRAINDONESIA.COM (Subang) – Seorang driver Ojek Online Endi Rustandi driver Grab harus dilarikan ke rumah sakit. Tapi nyawa driver itu tak tertolong.

Informasi tentang driver yang tertimpa pohon tumbang itu disampaikan Kang Dedi Mulyadi, dalam akun facebook-nya.

Ia menjumpai pohon tumbang saat melintasi di Jalan Raya Ciganea sekitar pukul 15.30 WIB Selasa (02/11/2021). Kondisi cuaca sedang gerimis disertai angin kencang.

“Sebuah pohon besar di jalur Provinsi telah tumbang dan menimpa seorang pengemudi Ojek Online asal Subang. Pengemudi itu tidak sadarkan diri. Kemungkinan mengalami cedera di bagian kepala…” tulis mantan bupati Purwakarta itu di facebook.

“Saya berinisiatif merujuknya ke RS Hasan Sadikin Bandung yang memiliki dokter dan peralatan yang memadai. Semoga ada keajaiban untuk sembuh kembali,” lanjutnya.

Dedi pun menyarankan kepada masyarakat agar berhati-hati dalam keadaan hujan.

“Berhati-hatilah saat musim hujan. Banyak pohon tumbang, daerah rawan longsor dan banjir. Ancaman memang tidak bisa diprediksi kedatangannya. Akan tetapi antisipasi sejak dini harus kita lakukan,”

Hj Yeti Budyati seorang komentar menyambut dengan ucap syukur.
“Alhamdulillah pak Haji Dedi selalu siaga, semoga selalu dalam lindungan-Nya dan diberikan rezeki yg berlimpah, barokah. Semoga pengemudi tersebut dapat ditangani dengan sigap oleh Nakes sehingga dpt tertolong. Allah melindungi kita semua,” ucap Yeti.

Allah ternyata berkehendak lain. Walau ada upaya dari Dedi ke RS Hasan Sadikin, nyawa driver Endi Rustandi tidak tertolong. Semoga Husnul khotimah… (Asen/Red/PI)

Loading