oleh

Relawan F&B dan DPD Golkar Adakan Penyemprotan Disinfektan Untuk Warga Tangerang

PATRAINDONESIA.COM|-(Tangerang)- Relawan F and B, Satgas Covid dan anggota DPD Golkar menyelenggarakan kegiatan sosial dengan melakukan penyemprotan Disinfektan kepada warga di Perumnas 1, Jalan Sawo, Cibodasari RT.02/03 RW.05, Kota Tangerang pada Minggu, 11/07/2021.

Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh anggota DPD Golkar Mia Widya, pengurus F and B, Fera, Suparmin Ketua RT. 02, Dedi Sekertaris RT. 03 dan Joko selaku penasehat F and B.

Dalam kesempatan tersebut Mia Widya Menghimbau agar mematuhi Prokes (protokol Kesehatan) yang dianjurkan oleh pemerintah guna menekan kasus lonjakan penyebaran virus Corona.

“kegiatan penyemprotan ini dilakukan untuk Menekan dampak virus Corona dan minggu depan kami akan melakukan penyemprotan kembali untuk DBD atau Demam Berdarah”, ucap Joko.

Kegiatan berlangsung tertib, lancar dan aman. Kegiatan tersebut disambut antusias oleh warga, dan didampingi oleh Ketua RT setempat.

“Alhamdulillah acara penyemprotan berjalan lancar, tertib dan terkendali terimakasih kepada semua jajaran yang ikut mendukung kegiatan sosial ini”, tutup Joko (Yori/RED/PI)

Loading