oleh

Setelah Hilang 9 Hari Akhirnya Eka Ditemukan di Ciwaringin Cirebon.

PATRAINDONESIA.COM (Indramayu) – Akhirnya sekian lama dicari oleh pihak keluarga Ananda Eka warga jalan Desa Karanganyar Blok Cimanuk ditemukan di Desa Ciwaringin Cirebon.

Salah satu warga Indramayu yang tidak mau disebutkan namanya menjelaskan, “Waktu kami sedang berlibur tidak sengaja melihat Ananda Eka sedang duduk di emperan salah satu toko di daerah Ciwaringin Cirebon Jawabarat pada Sabtu 07 Januari 2023.”

Setelah itu kami menghubungi salah satu orang tua murid yang mengenal Ananda Eka untuk menghubungi pihak keluarganya.

“Setelah menerima informasi dari beliau kami langsung berangkat ke TKP untuk menjemput Ananda Eka,” kata salah satu anggota keluarga.

Dalam kesempatan kali ini Lurah Karanganyar langsung mendatangi rumah korban yang berada di jalan Cimanuk. Sekitar pukul 20.38 wib korban tiba di rumahnya.

Kronologi awalnya Ananda Eka disuruh mengambil salah satu alat yang ketinggalan di toko dengan menggunakan sepeda motor, namun Ananda Eka tidak tau arah jalan menuju ke Indramayu.

Salah satu tetangga mengatakan kepada media patraindonesia “Biasanya Ananda Eka disuruh tuh mas pasti datang,tapi ini malah nyasar, ” tutur salah satu tetangga korban.

Ananda Eka dibagian tangan mengalami bengkak dan di bagian kaki juga bengkak.

Sesampainya di rumah keluarga langsung menghubungi pihak bidan desa guna memeriksa kesehatan Ananda Eka. (Dian/Red/PI).

 

Loading