PATRAINDONESIA.COM (Magetan) – Saat mengantar wisatawan seorang pengemudi speed boat terjatuh dan tenggelam di Telaga Sarangan, Magetan.
Peristiwa tersebut terjadi di daerah Ngluweng, Sarangan, Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan. Pada Sabtu (5/2/2022) sekitar pukul 17.00 WIB.
Tanggul Imaniar, salah seorang relawan kebencanaan mengatakan, korban bernama Unyil/Darmin. Ia warga RT 02 – RW 01 Desa Ngancar Kecamatan Plaosan Kabupaten Magetan.
“Diduga tanpa disengaja belakang perahu tersenggol oleh perahu lain. Sehingga korban terjatuh saat dimintai tolong oleh wisatawan untuk melakukan pemotretan. Disayangkan korban tidak bisa berenang,” tegasnya.
TNI, Polri bersama anggota BPBD Kabupaten Magetan, Core Orari, PMI, Lintas Ambulans Indonesia, relawan dan warga sekitar turut membantu pencarian korban tenggelam.
Jasad korban berhasil diketemukan sekitar pukul 20.49 WIB. Dengan kondisi meninggal dunia.
AKP Munir Kapolsek Plaosan bersama jajarannya mengucapkan terima kasih kepada segenap jajaran instansi dan warga. Karena sudah turut membantu pencarian korban laka air di Telaga Sarangan.
(Andi/red/PI)