oleh

Jihan Audi Hibur Juanda Emergency Support

PATRAINDONESIA.COM (Sidoarjo) – Jihan Audi bersama 4 artis lokal Sidoarjo memeriahkan anniversary ke-2 Juanda Emergency Support pada Minggu (14/11/2021)

Kemunculannya di penutup acara membuat tamu undangan bergairah untuk ikut bernyanyi dan bergoyang dangdut.
Diiringi oleh orkes dangdut Om New Satrya Jihan Audi membawakan lagu-lagu ya
L wng hit saat ini. Antara lain, Widadari dan Lemah Teles.

Dalam penutupan acara tersebut sempat diwarnai kejadian listrik mati. Hal tersebut dikarenakan di wilayah Sidoarjo sedang diguyur hujan lebat. Namun tidak lama listrik hidup dan acara dapat dilanjutkan kembali.

Sulhadi Waka Puma Jatim, menyampaikan bahwa seluruh para tamu undangan merasa terhibur dan terkesan dengan acara ini. Sukses dan tetap solid selalu buat JES.

Acara yang diselenggarakan di Warkop Prapatan Tong – Aloha Sidoarjo cukup semarak dengan tetap memperhatikan dan menjaga protokol kesehatan.

“Saya salut sama anggota JES. Yang melakukan acara anniversary ke 2 dengan protokol kesehatan di masa Pandemi level 1 Kota Sidoarjo ini,” ucap Lucky salah satu undangan yang hadir. (*/Red/PI)

Loading