oleh

Jalan Ambles di Sumedang, Akibatnya Jalur Bandung-Cirebon Lumpuh

PATRAINDONESIA.COM (Cirebon) -Badan jalan nasional di Cireki, Sumedang Jawa Barat ambles. Kondisi jalan itu retak-retak dan ambles bahkan nyaris longsor. Karena itu, jalan tersebut tak bisa dilewati kendaraan.

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari CNN Indonesia, Jalan Raya Sumedang-Majalengka tersebut dilaporkan sudah ambles pada Jumat (8/3) lalu.

Jalan tersebut diketahui pernah ambles pada Januari 2022 dan sempat diperbaiki dengan membuat tembok penyangga di bawah badan jalan.

Jalan penghubung antara wilayah Bandung-Cirebon tepatnya di Dusun Cireki, Kecamatan Tomo, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles sejak beberapa hari lalu.

Dilaporkan, jalan nasional tersebut labil, salah satunya diduga karena di bawah jalan tersebut terdapat aliran anak sungai.

Pihak Polres Sumedang membenarkan amblesnya Jalan di Cireki tersebut. Badan jalan ambles dan sedang diupayakan perbaikan jalan oleh pihak terkait

Kepala Seksi Humas Polres Sumedang Ajun Komisaris Dedi Juhana mengatakan pengaturan arus lalu lintas dilakukan di Jalan Raya Sumedang-Majalengka tersebut karena masih dilakukan perbaikan jalan yang ambles.

“Badan jalan ambles dan sedang diupayakan perbaikan jalan oleh pihak terkait. Jadi, upaya kepolisian yang dilakukan adalah melaksanakan pengamanan jalur dengan metode buka tutup serta pengalihan jalur bagi kendaraan kecil yang menuju Bandung dari arah Majalengka,” katanya, Selasa (15/3).

Adapun jalur alternatif yang dapat dipilih terdapat dua pilihan.

Pertama, kendaraan dari Majalengka yang akan menuju Bandung maupun sebaliknya, disarankan untuk melalui Tol Cipali via Gerbang Tol Kertajati.

Kedua, kendaraan dari Majalengka yang akan menuju Sumedang maupun sebaliknya, disarankan melalui jalur Tomo-Jatigede (Lingkar utara Waduk Jatigede)-Situraja-Sumedang.

“Kami mengimbau kepada pengemudi yang akan melalui jalan ambles Cireki, agar senantiasa mengantre apabila terjadi kepadatan arus lalu lintas dan tidak melawan arus (mengambil lajur berlawanan),” ucap Dedi

Loading