oleh

DPRD Barsel Gelar Rapat Bamus Penyusunan Jadwal Bulan Juni 2022

-Tak Berkategori-2 Dilihat

PATRAINDONESIA.COM (Barito Selatan) – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Selatan (Barsel) Kalimantan Tengah (Kalteng) menggelar Rapat Badan Musyawarah (Bamus) penyusunan jadwal Bulan Juni 2022. Kegiatan tersebut berlangsung di Ruang Rapat Gabungan (RRG) Komisi DPRD Barsel, Kamis, (02/06/2022) di Buntok.

Meskipun jadwal Rapat Bamus penyusunan pada Bulan Juni 2022 itu telah digelar sebagai acuan dari kegiatan DPRD setempat, akan tetapi sewaktu – waktu bisa berubah.

“Perubahan itu tergantung penyesuaian dengan situasi dan kondisi,” ucap Ketua DPRD Barsel Ir HM Farid Yusran MM kepada awak media di Buntok.

Adapun agenda pelaksanaan pertama pada Bulan Juni 2022 ini, pihak ya melaksanakan Reses, Rapat Dengan Pendapat (RDP) dengan mitra dan melaksanakan konsultasi-konsultasi terkait dengan persiapan penyusunan-penyusunan umum anggaran.

“Baik itu perubahan maupun untuk anggaran 2023,” papar pria yang senantiasa peduli dan senang mendengarkan keluhan masyarakat kalangan bawah ini.

Tidak cuma itu saja, untuk Bulan Juni 2022 pihaknya melaksanakan tiga kali Rapat Paripurna yang pertama terkait rapat pidato pengantar Penjabat Bupati atas empat buah Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda).

Sedangkan untuk agenda kedua sambung suami Hj Yangsi Hartini, SH MM ini, mendengarkan pendapat badan anggaran dan pemandangan umum Fraksi dewan terhadap empat buah Ranperda.

Selanjutnya terang lelaki yang senantiasa taat beribadah ini, terkait dengan rapat mendengarkan jawaban atau tanggapan Pj Bupati Barsel atas pendapat badan anggaran (Banggar).

“Atas pemandangan umum Fraksi terhadap empat buah Ranperda itu,” demikian pungkas HM Farid Yusran yang senantiasa blusukan ke desa-desa di Barsel ini. (ARI/Red/PI).

Loading