oleh

GASRO Donasikan Alquran Kepada Yayasan Pendidikan Islam Al-Husna

PATRAINDONESIA.COM (Banten) – Gerakan Aksi Sosial Relawan Ojol (GASRO) mendonasikan 80 buah Alquran kepada Yayasan Pendidikan Islam Al-Husna

Acara penyerahan diadakan hari Minggu (26/09/2021) di Jln Prof Dr Ir Soetami km 10 Citeras-Rangkasbitung
Kp Babakan Sinyar RT002 RW 001 Desa Citeras Kecamatan Rangkasbitung Kabupaten Lebak, Provinsi Banten.

GASRO beralamat di Jl RH ismail no.52 rt 07/ rw 03 Kelurahan Jatinegara kecamatan Cakung Jakarta Timur.

Budi selaku perwakilan GASRO menyampaikan tentang kejelasan para donatur yang sudah memberikan Alquran. Tak lupa Budi juga memberikan pesan terhadap santri Al-Husna.

“Kami diberikan amanat dari donatur untuk menyerahkan Alquran kepada Yayasan Pendidikan Islam Al-Husna. Kami berharap agar apa yang kami berikan dapat dijaga dengan baik,” kata Budi

Ustad Awaludin sebagai pengurus Pondok Pesantren menerima dengan senag hati.
“Kami akan jaga apa yang sudah diberikan. Dan kami sangat berterima kasih kepada donatur dan kepada rekan-rekan GASRO yang sudah menyempatkan waktu ke Yayasan ini.” (Yudi/Asen/Rred/PI)

Loading