oleh

Jalan Sehat dan Deklarasi Pemilu Damai 2024 di Bartim, PD IWO larang anggotanya hadir, apa penyebabnya

PATRAINDONESIA.COM (Tamiang Layang) – Besok minggu (4/2/2024) Jalan Sehat dan Deklarasi Pemilu Damai 2024 se-Kalimantan Tengah pukul 06:00 WIB sampai selesai di halaman Kantor Bupati Barito Timur (Bartim) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng).

Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online (PD IWO) larang anggotanya hadir untuk meliput kegiatan.

Pasalnya dalam undangan Sekretaris Daerah setempat IWO tidak diundang, sementara organisasi PWI, IJTI, PWRI diundang.

Menurut Bendahara IWO Barito Timur Yovan CP, mestinya semua organisasi kewartawanan semua diundang.

“Mestinya semua Pengurus organisasi kewartawanan di Barito Timur diundang, kenapa kami dari IWO tidak diikut sertakan, ini terkesan pilih kasih,” ucap Yovan.

Lanjut pria yang sudah senior di dunia Jurnalis ini, besok saya harapkan semua anggota IWO tidak diperkenankan hadir untuk meliput, dan jika ada yang berani hadir untuk meliput maka kami dari Pengurus Daerah akan mencatat dan sebagai catatan.

“Besok diharapkan semua anggota IWO di Barito Timur untuk tidak hadir untuk meliput, jika ada anggota yang hadir untuk meliput maka kami dari Pengurus Daerah akan mencatat dan menjadi catatan,” tegasnya.

Masih menurut Yovan tarauh pun ada yang memaksa hadir karena berhubungan kebebasan insan pers saya imbau jangan membawa-bawa atribut IWO kesana.

“Taruhpun ada anggota yang hadir kesana, karena kebebasan pers yang diatur dalam UU No 40 tahun 1999 tentang Pers saya mengimbau jangan membawa-bawa atribut IWO,” harapnya.

Sementara media ini mencoba mencari tahu nomor hand phone pihak Portukoler Sekretariat Daerah Barito Timur, namun sampai berita ini ditayang tidak bisa terhubung. (Mardianto/Red/PI).

Loading