oleh

Meldy Putra Janjikan Rupbasan Semakin Bersinar

-Tak Berkategori-5 Dilihat

PATRAINDONESIA.COM (PALANGKA RAYA)- Meldy Putra kini menakhodai Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) Kelas I Palangka Raya. Meldy resmi menjabat Kepala Rupbasan menggantikan Rita Ribawati yang diberi amanah menjadi Kalapas Wanita Kelas II B Kupang, Rabu (30/11/2022).

“Mohon izin Bapak Kepala Kanwil KemenkumHAM Kalteng, saya berjanji membuat Rupbasan tetap bersinar,” tegas Meldy, dalam acara pisah sambut serahterima jabatan, di aula Rupbasan.

Kepala Kanwil KemenkumHAM Kalteng Hendra Ekaputra memberi selamat kepada Meldy Putra dan Rita Ribawati
Kepala Kanwil KemenkumHAM Kalteng Hendra Ekaputra memberi selamat kepada Rita Ribawati dan Meldy Putera

Meldy mengungkapkan, dirinya akan dengan optimal menjalankan amanah menjadi Kepala Rupbasan ini. Karena menjadi seorang pimpinan merupakan amanah yang pertanggungjawabanya tidak hanya di dunia, namun juga diakhirat.

“Seperti pesan Bapak Kepala Kanwil KemenkumHAM Kalteng amanah ini harus dijaga dengan maksimal. Dan tentu saya akan menjalaninya dengan optimal,” ujar Meldy.

Kepala Kanwil KemenkumHAM Kalteng Hendra Ekaputra berfoto bersama dengan jajaran Rupbasan

Meldy mengaku, akan tetap menjalankan program dan kebijakan yang sudah ada. Tentu, dirinya juga akan melengkapi apa yang dirasa kurang.

“Saya akan tetap menjalankan dan mempertahankan program serta kebijakan yang sudah berjalan baik. Jika masih ada yang kurang tentu akan dilengkapi,” ucapnya.

Kepala Kanwil KemenkumHAM Kalteng Hendra Ekaputra
Kepala Kanwil KemenkumHAM Kalteng Hendra Ekaputra

Sementara itu, Kepala Kanwil KemenkumHAM Kalteng Hendra Ekaputra berpesan kepada jajarannya, khususnya kepada Kepala Rupbasan untuk menjalankan amanah dengan sebaik mungkin. Ia juga berpesan agar seluruh unit pelaksana teknis (UPT) jajaran Kanwil KemenkumHAM Kalteng menjaga citra baik institusi.

“Jalankan amanah dengan baik. Tetap saling koordinasi dan bersinergi, baik secara internal maupun eksternal. Karena dengan komunikasi baik maka pekerjaan akan berjalan dengan baik. Tetap mengabdi dan jadilah pelayanan masyarakat yang baik,” pesan Hendra. (*)

Orang-orang Banyak Melihat Patra Tv di Youtube Patra Indonesia Channel

Loading