oleh

Surabaya Diterpa Hujan Es dan Angin Kencang, Mengapa Terjadi dan Apa Penyebabnya ??

PATRAINDONESIA.COM (Surabaya) – Beberapa wilayah di Kota Surabaya Senin, (21/2/2022) sore diterjang hujan cukup deras yang bercampur butiran es.Disertai pula aangin kencang.

Fenomena hujan es tersebut membuat banyak rumah warga yang atap garasi terbuat dari polycarbonate lobang-lobang akibat terjangan butiran – butiran es sebesar kelereng.

Teguh Tri Susanto Kasi Data dan Informasi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Juanda menyampaikan jika fenomena itu disebabkan oleh awan Cumulonimbus (CB).

“Fenomena hujan es terjadi karena adanya awan Cumulonimbus. Hujan es akan turun ketika aliran udara ke bawah atau downdraft dari awan cumulonimbus cukup tinggi.” kata Teguh

BMKG Juanda juga mengatakan biasanya hujan es terjadi di musim pancaroba, mengapit puncak musim hujan. Hal tersebut pertanda musim hujan akan segera berakhir.

BMKG sebelumnya sudah memprediksi dan memberi peringatan dini bahwa hari ini akan terjadi hujan lebat di sejumlah wilayah di Jawa Timur pada pukul 13.00-19.00 WIB .

Sementara di Surabaya, suhu udara diperkirakan di kisaran antara 24-31 derajat celcius. Dengan kecepatan angin mencapai 30 kilometer per jam.

Berikut daftar beberapa wilayah di Kota Surabaya yang dilaporkan terjadi hujan es,

01. Tubanan
02. Margomulyo
03. Wiyung
04. Tandes
05. Asem Rowo
06. Margorejo
07. Jambangan
08. Pagesangan
9. Manukan
10. Jemursari
11. Kertajaya
12. Darmo Indah
13. Kupang Indah
14. Bukit Darmo
15. Lontar
16. Lidah
17. Tengger Kandangan
18. Kendang Sari
19. Sukomanunggal
20. Arif Rahman Hakim
21. Mulyosari
22. Indrapura
23. Ngagel
24. Gubeng
25. Taman Pondok Indah
26. Balas Klumprik
27. Kebraon
28. Kedurus
29. Undaan
30. Jemur Andayani

Hujan deras dan angin kencang juga mengakibatkan pohon tumbang di beberapa kawasan di Surabaya. Hingga mengakibatkan kemacetan.

Pohon tumbang terjadi di Tol Satelit Surabaya arah Perak KM 8.200, jalan HR Muhammad arah Mayjen Yono Suwoyo, kawasan MERR dekat Stikom arah Galaxy Mall, jalan Raya Kendangsari.

BMKG juga memperingatkan warga Jawa Timur untuk waspada terhadap cuaca ekstrem pada beberapa hari ke depan. (Teguh/Red/PI)

Loading