PATRAINDONESIA.COM (Lebak) – Puluhan warga Desa Cikatapis ikuti deklarasi calon Kepala Desa No Urut 2 H. Madroya/Togar, di Perumahan Ranau Estate 3, pada hari Rabu malam (10/20/2022) pukul 21:00wib s/d selesai.
Ketua Tim pemenangan No Urut 2, Rahmat Hidayatullah mengatakan, deklarasi ini merupakan suatu bentuk komitmen calon kepala desa agar bisa menjadi pemimpin yang bisa mengayomi masyarakatnya.
“Jadi deklarasi ini yang dihadiri oleh ±100 orang perwakilan di setiap RT/RW Desa Cikatapis bisa dikatakan sebagai bentuk dukungan penuh dari pihak Ketua Tim Pemenangan kepada No Urut 2 H. Madroya/Togar.
“Calon no urut 2, sudah bisa dipastikan calon kepala Desa ini sudah menjelaskan visi misi yang layak untuk diperhitungkan dan pantas menjadi kepala Desa demi kemajuan di Desa Cikatapis, ” katanya kepada awak media. Kamis (13/10).
Ia menjelaskan, rangkaian kegiatan ini adalah pendatanganan bukti integritas bahwa semua tim dan calon no urut 2 agar bisa benar benar berkontribusi terhadap pembangunan Desa.
“Jadi nanti bagi warga dan calon kades no urut 2 bersungguh sungguh dalam memajukan Desa Cikatapis,” jelasnya.
Salah seorang warga, Supriyadi berharap, calon kepala Desa tersebut, ketika nanti terpilih agar mampu memenuhi semua janji janjinya.
“Saya sudah yakin, pasti no urut 2 ini adalah calon yang jujur, amanah dan bisa membuktikan penuh janjinya,” harap Supriyadi
Sementara itu, Calon Kades No Urut 2, H. Madroya/Togar mengungkapkan, dirinya siap memenuhi semua janjinya.
“Jika nanti saya terpilih, tolong tegur saya bila saya salah dalam menjalankan tugas ketika saya menjadi kepala desa, tegurlah! Karena saya hanya manusia biasa yang tak luput dari salah. Maka tegur dan bimbing saya untuk bersama membangun Desa Cikatapis yang maju dan berkembang.” (Marully/Red/PI).