oleh

Potong Rambut Gratis Pria Digelar GBK Barsel

PATRAINDONESIA.COM (BUNTOK) – Guna memperkenalkan Calon Presiden Republik Indonesia (RI) Ganjar Pranowo dan Calon Wakil Presiden RI Mahfud MD secara luas di Kabupaten Barito Selatan (Barsel) Kalimantan Tengah, Relawan Ganjar Bersama Kalteng (GBK) kabupaten setempat menggelar potong rambut pria secara gratis.

Gelaran tersebut dilaksanakan di Jalan Pelita Raya, Nomor 03, RT 15, di Buntok. Kegiatan potong rambut pria secara gratis itu berlangsung dari pukul 07.00 – 14.00 WIB, Rabu (25/10/2024).

Gelaran potong rambut pria secara gratis tersebut, merupakan bagian dari program kegiatan yang telah dilaksanakan pihak Relawan GBK Barsel.

Kegiatan potong rambut secara gratis itu digelar Relawan GBK Barsel saat ini, disambut ratusan antusias masyarakat Kota Buntok dan sekitarnya.

“Kita bertujuan melaksanakan rangkaian kegiatan ini agar di Pilpres yang digelar pada Tanggal 14 Pebruari 2024 mendatang yang akan digelar secara serentak itu Calon Presiden RI Ganjar Pranowo dan Calon Wakil Presiden RI Mahfud MD menang,” ucap Ketua Relawan GBK Barsel, Edi Kristianto MT.

Tidak hanya itu saja, lanjut dia, pihaknya optimis Ganjar Pranowo – Mahfud MD menang pada Pilpres 2024 mendatang, lantaran diusung oleh sejumlah partai besar. Diantara partai besar itu adalah, PDI-Perjuangan, PPP, Hanura dan Partai Perindo.

“Kami berkolaborasi dengan PDI-Perjuangan, PPP, Hanura dan Partai Perindo agar pasangan Ganjar Pranowo – Mahfud MD menang pada Pilpres 14 Pebruari 2024 mendatang yang digelar secara serentak. Khususnya Kabupaten Barsel,” terang Edi Kristianto itu.

Di tempat yang sama, Wakil Ketua Relawan GBK Barsel Juliadi, mengutarakan hal senada dengan Edi Kristianto. Namun dirinya menambahkan, kegiatan yang digelar pihaknya itu dalam rangka memberikan dukungan secara penuh kepada Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Ganjar Pranowo – Mahfud MD.

Agar lanjut dia, pada Pilpres 14 Pebruari 2024 mendatang pasangan Ganjar Pranowo – Mahfud MD menang pada Pemilu yang digelar secara serentak itu.

Dirinya juga menyampaikan rasa optimis Ganjar Pranowo – Mahfud MD menang di Kabupaten Barsel. Sebab, terlihat begitu banyak antusias masyarakat yang berdatangan ke Posko GBK dari sejumlah rangkaian kegiatan yang telah digelar pihaknya.

Sedangkan bagian dari rangkaian program Relawan GBK Barsel yang akan datang diantaranya, senam massal, sunatan massal, bagi-bagi sembako dan lain sebagainya.

“Alhamdulillah kegiatan potong rambut gratis ini juga dihadiri ratusan orang yang antusias berdatangan ke posko GBK Barsel. Masyarakat yang berdatangan itu terdiri dari laki laki dewasa dan remaja. Saya optimis kemenangan Ganjar-Mahfud MD di Pilpres 2024. Kemenangan Ganjar Pranowo – Mahfud MD adalah kemenangan Rakyat Indonesia. Dari rakyat untuk rakyat,”  pungkas kata Juliadi dengan penuh semangat. (Amar/Red/Pi).

Loading