oleh

Polda Metro Jaya Bagikan 350 Porsi Makanan Bergizi dan Edukasi Anti-Bullying di SDN Karet Tengsin 15

-TNI-POLRI-580 Dilihat

PATRAINDONESIA.COM – JAKARTA – Dit Samapta Polda Metro Jaya menggagas aksi sosial dengan membagikan 350 porsi makanan bergizi dan menggelar sosialisasi anti-bullying di SDN Karet Tengsin 15, Jakarta Pusat, pada Kamis (12/12/2024).

Kegiatan ini menjadi bagian dari dukungan terhadap program Asta Cita yang diusung Presiden untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Sejak pukul 06.00 WIB, anggota kepolisian terlihat sibuk mempersiapkan makanan di lokasi.

BACA JUGA : Kapolda Metro Jaya Resmikan “Basic Safety Training Safety” untuk Nelayan Muara Baru

Tepat pukul 08.30 WIB, ratusan porsi makanan mulai dibagikan kepada siswa, siswi, serta tenaga pendidik. Menu yang disajikan mencakup nasi goreng, telur mata sapi, ayam kecap, susu UHT, dan air mineral.

“Kami ingin memastikan para siswa mendapatkan nutrisi yang baik untuk mendukung aktivitas belajar mereka, sekaligus menyebarkan energi positif,” ujar AKP Ali Hajar, Kasi Pammat Dit Samapta Polda Metro Jaya, yang memimpin kegiatan ini.

Antusias siswa dan siswi SD Negeri Karet 15, Jakarta Pusat saat pembagian Makanan bergizi dan sosialisasi anti bullying (foto:Ist)

Antusiasme tinggi tampak dari raut wajah para siswa. Bahkan, para guru turut mengapresiasi aksi sosial ini.

“Ini kegiatan yang sangat bermanfaat. Anak-anak terlihat senang dan lebih semangat mengikuti pelajaran,” ungkap salah satu guru.

BACA JUGA : Memanas ! Polda Metro Jaya dan Firli Bahuri Terkait Temuan Uang 1,3 Milyar dari Eks Mentan SYL

Selain berbagi makanan, sosialisasi anti-bullying juga menjadi fokus utama. Melalui edukasi ini, polisi ingin membangun kesadaran sejak dini akan pentingnya menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan nyaman bagi semua anak.

“Kegiatan ini tidak hanya soal membagikan makanan, tetapi juga membangun hubungan baik antara polisi dan masyarakat, khususnya generasi muda,” tambah AKP Rudi, Kanit I Sie Pammat Dit Samapta Polda Metro Jaya.

Sebagai bagian dari program Asta Cita, kegiatan ini diharapkan terus berlanjut di berbagai wilayah, mendukung generasi muda yang sehat dan berprestasi.

“Kami berkomitmen untuk terus mendukung program-program yang memberikan dampak langsung bagi masyarakat,” pungkas AKP Rudi.

Loading

Komentar

Tinggalkan Balasan