oleh

Penemuan Mayat Gegerkan Desa Bangah Sidoarjo, Kerangka dan Tengkorak Kepala Terpisah 3 Meter

PATRAINDONESIA.COM (Sidoarjo)

Penemuan sesosok mayat tanpa identitas di areal persawahan tepat di belakang pabrik Maspion 1 Gedangan Sidoarjo membuat geger warga Desa Bangah Kecamatan Gedangan, Kabupaten Sidoarjo.

Saat ditemukan pada Selasa (29/03/2022) kondisi mayat dalam posisi tertelungkup dan tinggal kerangka saja. Sementara kepalanya terpisah sejauh kurang lebih 3 Meter dari badan.

Penemuan mayat tersebut bermula saat Deni (34) warga Desa Bangah, Gedangan, Kabupaten Sidoarjo mencium bau busuk yang menyengat, saat dia sedang mencari cacing di areal persawahan tersebut.

Parihal penemuan mayat tersebut sudah dilaporkan oleh Deni ke perangkat Desa Bangah dan selanjutnya diteruskan pelaporan ke Polsek Gedangan guna tindak lanjut penemuan mayat tersebut.

Kapolsek Gedangan Kompol Samsul Hadi bersama anggota langsung menindaklanjuti laporan warga Bangah tentang penemuan mayat tersebut. dengan mendatangi lokasi kejadian dan mengevakuasi korban.

“Mayat kami temukan dalam kondisi sudah tinggal tulang. Antara badan dan kepala terpisah. Sementara tulang kepala kami temukan jaraknya sekitar 3 meter. Dan selanjutnya mayat tersebut kami evakuasi ke RSUD Sidoarjo,” katanya

Kasubag Humas Polresta Sidoarjo, Iptu Tri Novi Handono saat dikonfirmasi pada Kamis (31/03/2022) membenarkan perihal adanya penemuan mayat oleh warga Desa Bangah Kecamatan Gedangan, Sidoarjo tersebut.

“Sampai dengan saat ini pihak kepolisian melalui Tim Inafis dan Forensik Polda Jatim masih dalam tahap mendalami dan menyelidiki kasus temuan mayat tersebut. Terlebih lagi kondisi mayat saat ditemukan kondisinya sudah tinggal tulang belulang,” ungkapnya

Teguh/Red/PI

Loading