PATRAINDONESIA.COM (Trawas – Mojokerto) – Naas menimpa seorang bocah saat lagi asyik bermain game lewat Smartphone yang dipakainya.
Bocah yang bernama Kafabilla tersebut pingsan. Smartphone miliknya meledak dan mengenai bagian lengan kirinya. Karena disambar petir.
Peristiwa na’as tersebut terjadi di sebuah halaman rumah di Desa Tamiajeng RT 08/05, Trawas, Kabupaten Mojokerto, sekitar pukul 15.00 WIB.
Pada saat itu wilayah Desa ini sedang diguyur hujan deras disertai petir dan guntur.
Dari kejadian ini orang tua korban (Mardi dan Darmawah) kaget dan syok.Setelah mendengar jeritan kedua temannya (Rio dan Farid).
“Saya kaget dan segera lari ke halaman teras rumah. Melihat anak saya pingsan dan Smartphonenya meledak terbakar”, ucap Mardi.
“Spontan saya langsung mengangkat tubuh anak saya dan saya bawa ke klinik terdekat untuk mendapatkan perawatan,” imbuhnya.
Sampai berita ini ditulis oleh Patraindonesia.com, Kafabila hanya tergolek lemas merasakan sakit dan ditemani kedua orang tuanya. (Riko/red/PI).